Minggu, 05 Juli 2015

Harapan Akhir Semester



Nggak nyangka, saya sudah menginjak di perjalanan akhir semester 6. Yang artinya sebentar lagi akan menjadi angkatan TUA di kampus. Sesuatu yang sudah lazim dan semua mahasiswa pasti akan mengalami. termaduk kalian-kalian yang lagi baca postingan ini, hahaha :D

Perjalanan akhir semester 6 ditandai dengan berakhirnya UAS tanggal 8 Juli 2015 mendatang, dan setelah itu libur. Di semester yang mau berakhir ini saya pun berpikir, saya harus mempunyai rencana dan harapan untuk dua semester akhir yang akan saya hadapi nantinya (semester 7 dan 8) ya..saya pengen banget cepet lulus kuliah.

Saya memiliki harapan untuk jangka pendek dan jangka panjang di perjalanan semester nanti. Memang benar, sesuatu yang akan berakhir pasti harus memiliki awal yang baru untuk dilalui. Nantinya saya kudu siap dengan perjalanan-perjalanan selanjutnya yang pasti tambah panjang dan berat.

Diantaranya :

  1. Nilai Baik
Sama seperti mahasiswa lainnya, yang nggak mau dikecewakan oleh hasil setelah berjuang. Dengan 8 mata kuliah, rinciannya 6 baru, 1 perbaikan, dan 1 praktek saya berharap hasil yang akan keluar di KHS nanti akan memuaskan. Paling tidak mencapai standar minimal yang lumayan. 

Saya juga berharap ini adalah satu-satunya semester dimana saya ada perbaikan mata kuliahnya. Karena jujur saya merasa mata kuliah yang saya perbaiki semester 6 ini bukane tambah baik malah tambah parah, Semoga hasil ujiannya nanti nggak parah-parah amat. Amin.

  1. Lancar Job Training
Liburan semester ini, saya memiliki tanggungan untuk menjalankan mata kuliah praktek yaitu job training. Mata kuliah ini kayak magang/ praktek kerja lapangan. Sebagai angkatan pertama yang merasakan mata kuliah ini nanti, saya berharap semoga dilancarkan dalam bekerja nantinya.

saya dan kelompok mengambil lokasi Job Training di Bappeda Provinsi Jawa Tengah. Pelaksanaannya sendiri nanti pada tanggal 3-31 Agustus 2015.

  1. Dapat Ilham Judul Skripsi
Sebagai mahasiswa mau tua, saya sudah harus mempesiapkan paling tidak topik penelitian untuk nantinya dikembangkan menjadi sebuah judul bagi skripsi saya nantinya. Saya merasa masih bingung dan amburadul karena belum bisa menentukan pilihan yang pasti. Semoga di lokasi Job Training nanti saya bisa mendapat benang merah dan memperoleh pencerahan topik apa yang bisa saya kembangkan menjadi sebuah judul yang cocok untuk saya dalami.

  1. Bisa KKN
Ini merupakan harapan semester 7 atau harapan panjang saya. Pengen KKN. Ini merupakan kewajiban yang harus ditempuh para mahasiswa untuk terjun langsung di masyarakat. Semoga harapan ini bisa tercapai bulan Januari nanti. 

  1. Dapat Beasiswa Lagi
Sebagai orang dengan uang pas-pasan, saya berharap bisa mendaftar beasiswa dan keterima lagi sama seperti semester ini. Nantinya uang itu akan saya gunakan untuk kegiatan penelitian, sampai pembuatan skripsi, sehingga tidak perlu merepotkan orang tua. Semoga di semester 7 atau 8 ada kesempatan lagi.

  1. Sempro
Momok mahasiswa sebelum skripsi ya sempro, alias seminar proposal. Saya sendiri sebenernya nggak ngerti betul besok bakal seperti apa metodenya, bagaimana model seminarnya, bagaimana deg-degan dan takutnya. Yang jelas semoga sempro saya berhasil, disetujui dosen dan dapat saya kembangkan lagi menjadi skripsi. semoga di semester 7 besok bisa tercapai.

  1. Dimudahkan Menjalankan Skripsi
Nah, ini mungkin harapan saya untuk jangka tahun depan. Yang jelas semoga semua masalah, rintangan, dan hambatan bisa saya atasi semaksimal mungkin (padahal topik belum ada, judul apalagi -.-)

Sebagai penutup saya mau mengucapkan terimakasih ya, buat semester ini. Saya ada di kelas baru, dengan mengambil peminatan kearsipan sebagai penuntun saya kelak di masa depan. Makasih buat teman-teman baru saya meski ada juga beberapa wajah-wajah lama, dosen, dan semua pihaak yang telah mendukung perjalanan selama 6 semester ini.

Doakan saya, semoga semuanya dapat berjalan dengan baik. Amin.

Akhir kata, selamat berpuasa bagi yang (masih) menjalankan :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peran JDIH di Era Revolusi Industri 4.0

          Pada era teknologi yang berkembang saat ini, membuat masyarakat dan pemerintah menjadi melek teknologi informasi dan melek hukum. ...