Rabu, 18 Juni 2014

Software Automasi Izylib di Unsoed dan SMA 1 Semarang

Pada makalah ini kami mengambil salah satu contoh perpustakaan perguruan tinggi yaitu di Perpustakaan Terintegrasi (Perpustakaan Online) Universitas Jenderal Soedirman/ Unsoed yang dapat  diakses melalui http://lib.unsoed.ac.id
Perpustakaan online di Unsoed menggunakan software digital library bernama Izylib. Izylib merupakan software perpustakaan berbasis open-source dimana perpustakaan dapat menambahkan menu tampilan sesuai kebutuhan di perpustakaan.

Pada halaman utama. Beranda kita bisa melihat beberapa tampilan pilihan menu seperti berita, koleksi, artikel, usulan koleksi, pendaftaran serta saran dan kritik yang semuanya dapat kita akses.
  1. OPAC/Online Public Acces Catalog
Dibawah menu ada pilihan OPAC dimana kita bisa mengakses koleksi buku yang tersedia di UPT Perpustakaan Unsoed, klik cari. Menu ini menyediakan fasilitas untuk mahasiswa dalam menelusur koleksi. Menu koleksi ini akan menampilkan tampilan beberapa opsi yang bisa kita isi sesuai dengan koleksi yang akan kita cari seperti opsi perpustakaan, jenis, judul, subjek, pengarang,call number lalu klik cari menu ini akan mengantarkan pemustaka dalam menemukan koleksi yang lebih spesifik.
Tampilan menu koleksi ini tergolong mudah dalam mengaksesnya, dan tentunya sangat membantu pemustaka dalam menemukan kolesi yang dibutuhkan.
Tampilannya adalah sebagai berikut :


Setelah masuk OPAC maka ada menu untuk penelusuran koleksi. Kita bisa memilih lokasi perpustakaan tempat kita mencari koleksi. Bisa dari UPT atau di perpustakaan fakultas yang kita inginkan, tinggal tekan salah satu pilihan perpustakaan yang ada.


Setelah itu kita bisa mengakses jenis koleksi yang kita inginkan, misalnya kita ingin buku, prosiding, jurnal, laporan penelitian,dan sebagainya. Setelah itu dibawahnya ketikkkan judul/kata kunci koleksi yang kita inginkan. Bisa juga kita mengisikan subjek, pengarang, atau call numbernya, setelah itu klik cari

Setelah itu akan muncul tampilan yang menunjukkan beberapa judul yang tersedia di perpustakaan yang kita inginkan. Kita bisa memilih judul mana yang kita kehendaki.

Setelah diklik judul yang kita inginkan maka akan muncul identitas lengkap dari buku yang kita maksud, biasanya ada gambar buku juga (tersedia kolom untuk gambar) . kita juga bisa mengetahui jumlah eksemplar buku yang tersedia karena ada keterangan yang membantu kita mengetahui buku tersebut.


Jika kita kesulitan dalam mengakses OPAC maka kita bisa menekan tombol petunjuk pencarian, lalu muncul gamabr dibawah ini, setelah mengerti tekan OK

Pada menu ini kita juga bisa mengetahui artikel apa saja yang tersedia begitu juga pengarangnya, caranya sama yaitu kita bisa mencari lewat OPAC atau pada menu artikel yang tersedia di halaman utama.

  1. Pengolahan Koleksi
Untuk pengolahan, yang melakukannya adalah pustakawan yang bersangkutan di perpustakaan ini. Berikut ini adalah format pengolahan dari Izylib yang didapat dari internet. Kita bisa mengisikan pengelompokan jenisnya, bisa buku, artikel, majalah, dsb. Setelah itu di bagian penempatan bisa dipilih letak penempatannya dan juga status keberadaan koleksi tersebut. Lalu kita bisi data utama dengan judul, subyek, pengarang, call number, dsb. Jika ingin lebih lengkap masukkan foto dari koleksi. Setelah selesai dalam mengolah bisa tekan simpan.

  1. Sirkulasi
Untuk sirkulasi kita bisa memasukkan nomor anggota untuk mengetahui buku apa saja yang sudah kita pinjam/ yang sudah dan terlambat dikembalikan. Data sirkulasi seluruh pemustaka tersebut disimpan oleh pustakawan.

  1. Pendaftaran
Untuk menjadi anggota, kita bisa mengisi formulir pendaftaran pada menu yang tersedia dengan memasukkan sejumlah biodata yang dibutuhkan, setelah itu klik daftar. Data kita tersebut akan diterima pustakawan untuk kemudian bisa diolah agar kita bisa terdaftar menjadi anggota yang resmi.

  1. Usulan Koleksi
Di web ini menyediakan menu usulan koleksi, dimana pemustaka bisa mengisiskan biodata mereka dan mengisikan judul koleksi yang mereka butuhkan agar bisa disediakan oleh perpustakaan.


Selain Unsoed, ada juga perpustakaan lain yang menggunakan software digital library Izylib, yaitu perpustakaan sekolah di perpustakaan SMA Negeri 1 Semarang. Bisa diakses melalui http://www.libsmansa.com
Tampilannya sama seperti yang di Unsoed. Pengaturan seperti sirkulasi, pengolahan, keanggotaan nya juga sama. Hanya saja menu pada perpustakaan SMANSA ini lebih dikembangkan lagi sehingga menyediakan menu baru yaitu AlQuran Online dan Flipping book yang berisi kumpulan karya siswa SMA Negeri 1 Semarang seperti cerpen, pidato, dsb.




Pada menu OPAC nya sama, hanya saja disini karena perpustakaan sekolah maka menu langsung mengarah pada jenis koleksi. Tidak seperti di Unsoed (perpustakaan PT) yang menawarkan menu lokasi akses di perpustakaan pusat/fakultas sesuai kebutuhan pengguna.




Kesimpulan :
Software Open source Izylib merupakan software perpustakaan berbasis open-source dimana perpustakaan dapat menambahkan menu tampilan sesuai kebutuhan di perpustakaan.
Izylib sudah digunakan di Perpustakaan Terintegrasi (Perpustakaan Online) Universitas Jenderal Soedirman/ Unsoed yang dapat  diakses melalui http://lib.unsoed.ac.id
Tampilan perpustakaan Unsoed dengan menggunakan software Izylib diantaranya menyediakan menu berita, koleksi, artikel, usulan koleksi, pendaftaran dan saran kritik.
Dalam mengakes koleksi di Perpustakaan digital Unsoed cukup mudah dengan tampilan yang sederhana dan jelas dengan menu-menu yang sudah tersedia khususnya bagi pengguna yang baru mengunjungi perpustakaan digital Unsoed tersebut.

http://lib.unsoed.ac.id diakses pada tanggal 12 Juni 2014
http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/jip diakses pada tanggal 12 juni 2014
http://www.libsmansa.com diakses pada tanggal 12 juni 2014



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peran JDIH di Era Revolusi Industri 4.0

          Pada era teknologi yang berkembang saat ini, membuat masyarakat dan pemerintah menjadi melek teknologi informasi dan melek hukum. ...